Jadwal Kebaktian Lihat Arsip

Jadwal Kebaktian : Minggu 22 Maret 2015

"SAHABAT SEJATI RELA MEMBERIKAN NYAWA-NYA"

——— Yohanes 12 : 20 – 33

Adalah sesuatu hal yang biasa ‘memberi’, karena semua orang tahu apa itu memberi, karena semua orang pernah memberi dan karena semua orang juga tahu apa yang diberikan. Tetapi ada yang tidak biasa, tatkala seorang sahabat (yang sejati) melakukan pemberian kepada yang diluar dirinya. Sebelumnya kita harus tahu bahwa Sang Sahabat Sejati adalah Yesus yang telah memberikan nyawa-Nya untuk dunia, apa yang perlu menjadi perhatian kita?

Kerelaan, Yesus memberikan nyawa-Nya dengan rela (Baca: tanpa mengharapkan balasan/tanpa pamrih/tanpa kepentingan untuk dirinya sendiri) bahkan sebelumnya melalui jalan penderitaan yang panjang dan menyakitkan. Ini tidak sama dengan kebanyakan orang memberi: Yang mengatakan ‘rela’ tetapi mengharapkan dan memperhitungkan balasannya. Mengatakan ‘rela’ tetapi ada pamrihnya. Mengatakan ‘rela’ tetapi sarat dengan kepentingan untuk dirinya sendiri.Berbeda dengan Yesus yang memberikan nyawa-Nya dengan penuh kerelaan tanpa mengharapkan balasan, tanpa pamrih dan tidak pernah berdasar pada kepentingannya sendiri.

Nyawa, Yesus memberikan nyawa-Nya sendiri (nyawa sebagai yang terpenting dan berharga dalam hidup), sedangkan pemberian manusia kebanyakan bukan yang terpenting dan berharga dalam dirinya, tetapi kelebihan-kelebihan yang ada pada dirinya, misalnya: memberikan ‘sisa/kelebihan makanan’, memberikan ‘sisa waktu’, memberikan ‘sisa/kelebihan uang’. Dan dari kedua hal tersebut (kerelaan dan nyawa), Yesus telah dimuliakan oleh Bapa-Nya (Yoh 12:23).

Saudaraku, Yesus (Baca: Sahabat Sejati) telah memberikan teladan bagi kita untuk bagaimana kita memberi diri kepada sesama, dengan penuh kerelaan dan memberikan yang terpenting (sekalipun).

Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya (Yohanes 15:13)

Saudaraku, Yesus adalah Sahabat Sejati kita, apakah kita juga benar-benar menjadi sahabat-Nya?

Kamu adalah sahabat-Ku, jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan kepadamu. (Yohanes 15:14)

Semoga. (MAC)

Pelayan Kebaktian