SAHABAT PARA PENDOSA
Pernahkah Anda mendengar kata-kata seperti ini: “Jangan terlalu dekat bergaul sama orang itu, dia itu bekas napi karena kasus pemerkosaan”. Atau yang seperti ini: “Kelihatannya kamu sekarang dekat sama orang itu ya….? Hati-hati dia itu dulu suka nipu !” Banyak lagi cara lain yang dilakukan manusia agar ia tampak lebik baik dan lebih bersih dari yang lain. Kita hanya suka berteman dengan orang yang kita anggap “baik”. Terkadang malah, agar kelihatan sebagai orang baik-baik, kita menganggap rendah orang-orang yang dianggap tak baik. Mengucilkan orang yang kita anggap pendosa.
Padahal, siapakah diantara kita yang dapat menyatakan diri sebagai seorang yang tidak pernah melakukan kesalahan, seorang yang selalu benar, seseorang yang tak berdosa? Kehadiran Tuhan Allah ke tengah dunia, dalam wujud kehadiran Yesus, adalah sebuah tindakan bersahabat , untuk menyelamatkan semua manusia berdosa yang percaya kepadaNya.
Suatu hari, ketika Yesus makan malam, "....datanglah banyak pemungut cukai dan orang berdosa dan makan bersama-sama dengan Dia...." (Matius 9:10). Para pemuka agama pada zaman itu marah melihat perbuatan-Nya. Mereka menyimpulkan bahwa Yesus adalah sahabat orang berdosa, dan memang itulah kenyataannya. "Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang" (Lukas 19:10).
Secara moral Yesus memang menjauhi pendosa dan tidak melibatkan diri dalam cara hidup mereka. Namun, Dia tidak memisahkan diri dari orang-orang-orang yang berdosa. Dia menghabiskan waktu bersama mereka dan menjadi sahabat mereka.
Seperti Yesus, kita memang harus berelasi dengan semua orang dari segala lapisan masyarakat dalam aktivitas kita sehari-hari. Kita pun harus mencari orang yang tersesat seperti yang dilakukan Yesus, dan itu bukanlah hal yang sulit.
Di Minggu Adven 1 30 November, baiklah apabila kita bertanya kepada diri sendiri, "Berapa banyak sahabat saya adalah orang yang tersesat?"
KEHADIRAN ALLAH MELAWAT MANUSIA BERDOSA ADALAH TINDAKAN BERSAHABAT
MENJADI SAHABAT YESUS BERARTI MAU MENJADI SAHABAT PARA PENDOSA AGAR MEREKAPUN MENGENAL JURUSELAMAT SEBAGAI SAHABATNYA.